KEARIFAN LOKAL PETANI PADI SAWAH DALAM PENGELOLAAN LAHAN GAMBUT (Studi Kasus Di Desa Pematang Panjang Kecamtan Sungai Tabuk)

AHMAD RAJIB DEWAHA, RAJIB (2023) KEARIFAN LOKAL PETANI PADI SAWAH DALAM PENGELOLAAN LAHAN GAMBUT (Studi Kasus Di Desa Pematang Panjang Kecamtan Sungai Tabuk). S1 thesis, Universitas NU Kalimantan Selatan.

[thumbnail of I-V-DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
I-V-DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (899kB)
[thumbnail of II-III-IV.pdf] Text
II-III-IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (506kB)

Abstract

Untuk menjaga keseimbangan masyarakat dengan lingkungan dan sekaligus dapat
menjaga ekosistem maka kearifan lokal atau pengetahuan lokal harus dapat
dilestarikan. Situasi ini terjadi karena lahan gambut memiliki sifat yang sangat berbeda
jika dibandingkan dengan lahan pertanian sawah atau tegalan yang biasa ditemukan di
Indonesia. Lahan gambut membutuhkan banyak waktu untuk diubah menjadi lahan
bermanfaat yang dapat digunakan untuk bercocok tanam. Penelitian ini menggunakan
pendekatan penelitian kualitatif sebagai metodologi utamanya. Sedangkan pendekatan
studi yang dilakukan peneliti ini menghasilkan data deskriptif dengan wawancara
struktur, observasi dan dokumentasi. Pengambilan sampel dengan sengaja. Petani padi
sawah sering mempraktikkan kearifan lokal, yaitu budaya dan kebiasaan, dalam
mengelola lahan gambut di wilayah studi. Sistem pengelolaan lahan secara tradisional
yang digunakan di Desa Pematang Panjang Kecamatan Sungai Tabuk didasarkan pada
kearifan lokal yang umum dalam usahatani padi. Masyarakat di Desa Pematang
Panjang, Kecamatan Sungai Tabuk, telah mewariskan kearifan lokal dalam budidaya
padi dan pengelolaan lahan gambut secara turun temurun. Di Desa Pematang Panjang,
setiap tahapan proses produksi padi, mulai dari tahap konversi lahan gambut menjadi
sawah, memiliki kearifan lokal tersendiri. Kearifan lokal ini merupakan hasil kesadaran
lingkungan dan pengalaman hidup para pendahulu mereka.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: 500 – Ilmu Pengetahuan > 580 Tanaman > 580 Tumbuh-tumbuhan, tanaman, botani, flora
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Sosial Humaniora > Agribisnis
Depositing User: Editor Repository Unukase
Date Deposited: 05 Sep 2024 01:56
Last Modified: 05 Sep 2024 01:56
URI: https://repository.unukase.ac.id/id/eprint/100

Actions (login required)

View Item
View Item