Nor lela, Nor lela (2024) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MUATAN IPS MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK PADA KELAS V SDN SUNGAI LAKUM 2. Online Repository of Universitas NU Kalimantan Selatan. pp. 1-5.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MUATAN IPS MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK PADA KELAS V SDN SUNGAI LAKUM 2.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (445kB)
Abstract
Pendahuluan.. Permasalah yang dihadapi di SDN Sungai Lakum 2 adalah hasil belajar siswa pada
muatan IPS Kelas V kurang optimal karena pembelajaran di kelas masih menggunakan pembelajaran
langsung, siswa kurang aktif, siswa sulit memahami pelajaran IPS, pembelajaran belum menggunakan
pembelajaran kooperatif, hasil belajar muatan IPS belum maksimal. Oleh sebab itu, perlu dilakukan
inovasi pembelajaran menggunakan model Talking Stick.
Metode penelitian. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis Penelitian
Tindakan Kelas. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus dengan dua kali pertemuan setiap siklusnya dan terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Setting penelitian di
SDN Sungai Lakum 2, siswa kelas V yang berjumlah 21 siswa terdiri dari 7 siswa laki-laki dan 14 siswa
perempuan. Cara pengambilan data melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Indikator keberhasilan yang
akan dicapai yakni aktivitas guru dan siswa mencapai ≥82% berada pada kriteria sangat baik dan sangat
aktif serta ketuntasan belajar siswa secara individual dengan nilai ≥70 (KKM). Indikator keberhasilan
pada ketuntasan klasikal mencapai ≥ 80% dari ketuntasan individu
Analisis data. Hasil penelitian yang diperoleh pada aktivitas guru dalam kegiatan pembelajaran yaitu
pada Siklus I pertemuan I yaitu 61%, pertemuan II yaitu 71% dan pada Siklus II pertemuan III yaitu 82%,
pertemuan IV yaitu 96%. Persentase aktivitas klasikal siswa pada Siklus I pertemuan I mencapai 64,5%,
pertemuan II mencapai 64,5% dan pada Siklus II pertemuan III mencapai 72%, pertemuan IV mencapai
82,4%. Hasil belajar muatan IPS siswa dengan ketuntasan pada siklus I pertemuan I sebesar 19%, siklus
I pertemuan II sebesar 48%, siklus II pertemuan III 71%, siklus II pertemuan IV sebesar 90%. Hasil
penelitian tersebut menunjukkan peningkatan pada setiap siklus dan mencapai indikator yang telah
ditetapkan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 372 Pendidikan dasar |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Editor Repository Unukase |
Date Deposited: | 03 Oct 2024 03:08 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 03:08 |
URI: | https://repository.unukase.ac.id/id/eprint/249 |